
Ingin punya wajah putih dan cerah? Tak perlu keluarkan biaya untuk krim wajah. Bahan alami yang ada di rumah pun bisa Anda manfaatkan untuk masker wajah.
Paparan sinar matahari dan debu bisa membuat kulit wajah tampak kusam dan kecokelatan. Masker pemutih alami ini ternyata bisa Anda racik dengan bahan alami. Meskipun memerlukan banyak waktu, akan tetapi bahan alaminya membuat wajah tak rusak dan aman untuk Anda yang memiliki kulit wajah sensitif.
Mau coba membuatnya? Anda bisa meracik beberapa bahan alami yang dilansir dalam Boldsky (07/09).
1. Lemon dan susu
Jus lemon dengan campuran susu dingin bisa jadi masker alami. Jika terlalu kental, Anda bisa menambahkan sedikit air. Balurkan ke wajah dan diamkan selama 15 menit lalu bersihkan. Masker ini bisa digunakan sebelum mandi agar wajah tak kusam dan terlihat lebih cerah.
2. Tomat, yogurt dan oatmeal
Potonglah tomat dan haluskan hingga menjadi pure. Campurkan sedikit yogurt dan campurkan bubuk oatmeal. Balurkan ke wajah, pijat perlahan dan diamkan beberapa menit. Setelah itu, cuci dengan air dingin. Tekstur oatmeal yang agak kasar dengan paduan tomat dan yogurt yang lembut bisa berpadu untuk menghilangkan sel kulit mati.
3. Kulit jeruk dan yogurt
Kulit jeruk yang dicampur dengan lengkuas dan pijat ke kulit secara perlahan. Balurkan hingga rata pada wajah dan diamkan beberapa menit, setelah kering bersihkan dengan air dingin.
4. Madu, jus lemon, susu bubuk dan minyak almond
Meskin ramuannya terlihat sulit, akan tetapi campuran ini bisa membantu kulit wajah tampak lebih cerah. Campurkan satu sendok makan madu, jus lemon, sejumput susu bubuk dan aduk hingga rata. Campur semuanya hingga warnanya kuning muda dan tuangkan beberapa tetes minyak almond dan oleskan pada kulit Anda. Setelah 15 menit, bersihkan dengan air dingin.
Jika dilakukan secara rutin, wajah akan terlihat lebih bersih dan putih bercahaya.
5. Labu kuning, madu dan susu
Ambil 5 potong labu kuning, giling hingga menjadi pasta. Untuk pasta labu kuning, tambahkan dengan setengah sendok madu dengan dua sendok makan susu. Bila semua tercampur rata, rapihkan campuran di seluruh kulit Anda, tunggu selama 20 menit dan cuci dengan air dingin. Masker ini bisa membantu mencerahkan wajah. Sebelum digunakan, Anda bisa menyimpannya terlebih dahulu dalam lemari es selama sehari.
(detik.com)