Tiket Kereta Reguler H-1 Lebaran Ludes Terjual - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Tiket Kereta Reguler H-1 Lebaran Ludes Terjual



PT Kereta Api Indonesia Daerah Operasional 1 menyatakan bahwa tiket kereta reguler H-1 hingga H-7 lebaran sudah habis terjual sejak Kamis 9 Mei 2013. Tiket yang habis umumnya jurusan Jakarta-Jogja, Jakarta-Bandung dan Jakarta-Semarang.

"Hari ini penjualan tiket H-1, tiketnya sudah habis," kata Humas KAI Daops 1, Sukendar Mulya, Kamis 9 Mei. Menurutnya setiap hari KAI menyediakan sebanyak 19-20 ribu tiket keberangkatan. Tiket keberangkatan akan dijual hingga tanggal 23 Mei 2013. Tiket untuk kelas ekonomi rata-rata dijual seharga Rp 120.000.

Mengenai pemesanan tiketnya, Sukendar menyatakan, setiap hari hanya akan dijual satu jenis tiket keberangkatan. Jika hari ini PT KAI Menjual tiket untuk keberangkatan H-1, esok Jum'at 10 Mei akan dijual tiket kereta reguler untuk hari H.

Pembelian tiket langsung hanya bisa dilakukan di Stasiun kota Jakarta. Namun di stasiun lain, PT KAI menyediakan tempat penukaran slip tiket yang dilakukan melalui online dan slip yang dibeli dari Alfamart dan Indomaret serta kantor pos.

Sukendar menyarankan bagi para calon penumpang agar memesan tiket secara online atau membeli lewat Alfamart dan Indomaret serta Kantor pos. Hal tersebut menurutnya akan mengurangi antrian di stasiun.

Untuk mengantisipasi banyaknya calo, PT KAI mewajibkan para pemesan tiket untuk menggunakan KTP dan formulir yang telah disediakan di stasiun. "Satu identitas satu tiket," tambah Sukendar.

Calon penumpang mudik Kereta Api mengaku kehabisan tiket kereta reguler untuk H-7 hingga H-1 lebaran. Mereka terlihat memadati Stasiun Jakarta Kota untuk memesan tiket kereta.

Padahal mereka sudah mengantri lama untuk mendapatkan tiket. "Saya empat hari berturut-turut ke sini, tapi tidak pernah kebagian," kata Andre Ramadhan (22) kepada Tempo Kamis 9 Mei 2013.

Andre berencana mudik ke Jombang menggunakan kereta Gaya Baru Jurusan Jakarta-Surabaya. Pihak stasiun menyatakan akan membuka loket tiap harinya pada pukul 00.00 WIB untuk penukaran slip serta pemesanan langsung mulai pukul 07.00. Namun saat sudah dibuka, dalam sekejap tiket sudah habis.

Andre mengatakan sudah tidak kebagian."Saya juga sudah coba ke Alfamart dan Indomaret tapi juga tidak kebagian," tambah Andre.

Hal yang sama juga dituturkan oleh Syarif Hidayatullah (19), pemudik asal Pekalongan tersebut juga mengaku kehabisan tiket. Dia mengatakan sudah menunggu dari pagi untuk mendapat tiket.

Seperti diketahui sebelumnya tiket kereta api reguler untuk H-1 hingga H-7 lebaran hari ini sudah ludes terjual. Rata-rata tiket yang terjual jurusan Jakarta-Surabaya, Jakarta-Semarang, serta Jakarta-Bandung. Di Jakarta pembelian tiket secara langsung hanya dilayani di Stasiun Kota Jakarta. Sedangkan untuk penukaran slip tiket kereta bisa dilakukan di beberapa stasiun yang memiliki fasilitas layanan online. Stsiun tersebut antara lain Jakarta kota, Gambir, Jatunegara, Senen, Tanah Abang, Tanjung Priok, Bekasi dan Cikampek.

Sumber: tempo.co