Berada di tempat yang benar-benar baru akan membuat Anda buta arah. Agar tidak nyasar, ada baiknya Anda mengingat baik-baik jalan yang akan dan telah Anda lalui. Ini dia 4 tips anti nyasar saat traveling.
Peta, petunjuk arah dan patokan jalan bisa dijadikan alat bantuan agar tidak nyasar di kota tempat Anda liburan. Disusun detikTravel, Jumat (6/7/2012) berikut 4 tips agar perjalanan lancar dan tidak nyasar saat liburan:
1. Bawa peta
Meski terdengar klise, namun membawa peta bisa membantu mengurangi kebingungan saat jalan-jalan di tempat asing. Selalu bawa peta di kantong atau tas Anda. Sesederhana apapun petanya, pasti berguna.
Jangan langsung putus asa saat tempat yang Anda pijak tidak ada di peta. Ingat-ingat lagi kecamatan atau kabupaten Anda berada. Jika tetap tidak ingat, tanya ke warga setempat mengenai kecamatan dan kabupaten tersebut. Setelah mengetahui dimana Anda berada, segera telusuri jalan sesuai dengan yang ada di peta.
2. Ingat patokan jalan dari dan menuju hotel
Seringnya traveler lupa jalan pulang ke hotel karena belum terbiasa dengan jalan yang ada di sana. Agar tidak menghabiskan waktu mencari jalan pulang, ingat baik-baik patokan yang ada di sepanjang jalan menuju dan dari hotel Anda.
Gedung, patung atau toko dengan bentuk unik bisa jadi patokan yang mudah diingat. Sistem ini juga bisa diberlakukan kala menjelajahi tempat-tempat di kota liburan. Berlakukan beberapa bangunan yang menarik untuk dijadikan patokan. Dengan begitu, Anda bisa lebih mudah menemukan jalan pulang tanpa harus salah jalan.
3. Bertanya pada banyak orang
Bertanya pada orang lain atau masyarakat setempat bisa jadi hal yang sangat membantu saat sedang tersesat di tempat asing. Namun jangan langsung percaya dengan petunjung yang diberikan orang tersebut. Karena bisa saja informasi yang diberikan mereka ternyata salah.
Untuk menghindari hal tersebut, bertanyalah ke lebih dari satu orang. Jika dua sampai tiga orang sudah menjawab hal yang sama, maka informasi tersebut bisa dipercaya.
4. Jeli baca petunjuk arah di jalan
Tips agar tidak nyasar yang terakhir adalah jeli. Jangan pernah malas membaca petunjuk arah. Papan petunjuk arah di jalan bisa sangat membantu perjalanan Anda. Selain itu, baca juga nama-nama jalan yang Anda lihat selama perjalanan. Nama-nama tersebut bisa membantu Anda saat perjalanan pulang nanti.
Ada banyak informasi di jalanan yang berguna agar Anda tidak nyasar. Padukan itu semua, dan Anda bisa berjalan-jalan dengan tenang.
Sumber : detik.com