Proyek Patung Garuda Wisnu Kencana Bergulir Lagi - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Proyek Patung Garuda Wisnu Kencana Bergulir Lagi


Pematung top I Nyoman Nuarta memastikan proyek pembangunan patung raksasa Garuda Wisnu Kencana di Bali, yang sempat mangkrak belasan tahun, akan segera berlanjut kembali.

"Saya sih tidak punya jadwal kapan harus selesai, asal tetap jalan saja," kata Nuarta di kediamannya di Bandung, Selasa, 23 Juli 2013.

Pendanaan patung melibatkan investor. Sementara,  pengerjaan potongan patung itu dilakukan di NuArt Studio, di Bandung.

I Nyoman Nuarta
Rencananya, potongan perdana patung itu akan mulai dikirim ke Bali lewat jalan darat, Rabu, 24 Juli 2013. Adapun peletakan batu pertama fondasi patung pada 23 Agustus 2013. Diharapkan patung itu bisa rampung dalam 3 tahun mendatang, atau sekitar 20 tahun setelah peletakan batu pertama GWK di lokasi sekarang pada 8 Juni 1997 lalu.

Nuarta mengambil lokasi baru untuk patung GWK yang sekarang. Titiknya sekitar 300 meter dari tempat yang telah dipasang sebagian anggota tubuh Dewa Wisnu dan kepala Garuda di Taman Budaya GWK.

Akan Kalahkan Tinggi Patung Liberty


Garuda Wisnu Kencana akan mengalahkan patung Liberty. Tingginya mencapai 126 meter, sedangkan patung Liberty hanya 96 meter.

Pembuatan patung GWK dilakukan di NuArt Studio di kawasan Setra Duta, Sarijadi, Bandung, Jawa Barat, yang melibatkan pekerja sekitar 100 orang untuk melakukan konstruksi patung, yang dibuat dalam irisan-irisan melintang.

Setiap bagian selesai, akan langsung dikirim ke Bali menggunakan jalur transportasi darat, kemudian dirakit satu per satu menjadi patung. Pelepasan 13 truk pertama yang membawa irisan dilakukan pada 24 Juli 2013.

Sebelumnya, Nuarta sudah membuat program dalam komputer untuk mengerjakan irisan-irisan patung. Dengan begitu bisa dikerjakan oleh orang lain. Pekerja mempersiapkan bagian-bagian patung menjadi konstruksi utuh dalam waktu tiga tahun.

Menurut Nuarta, jika pembangunannya selesai, patung ini akan menjadi patung terbesar di dunia dan mengalahkan patung Liberty. Para pengunjung bisa naik menggunakan lift khusus di dalam tubuh patung GWK yang setinggi dada.

Dari ketinggian rongga GWK, para wisatawan bisa menikmati keindahan Pulau Dewata. Wisatawan juga bisa menikmati keelokan Gunung Agung di kejauhan timur laut. Lokasi pembangunan GWK yang baru terletak 300 meter di bagian selatan patung GWK sebelumnya.

Karya-karya Nuarta selain di Indonesia juga ada di Singapura, Amerika Serikat, dan Filipina. Patung hasil karyanya di Indonesia di antaranya monumen Proklamator setinggi 5 meter di Jakarta yang dibuat pada 1979, Arjuna Wijaya di Jakarta pada 1987, dan monumen Jalesveva Jayamahe di Markas Besar Angkatan Laut di Surabaya setinggi 30,6 meter.

Sumber: tempo.co