Siapa yang tak mengenal Pentagon, kantor pusat dari Departemen Pertahanan Amerika Serikat ini merupakan gedung kantor dengan luas lantai terbesar di dunia. Terkait dengan teknologi yang digunakan oleh orang-orang di Pentagon, baru-baru ini beredar informasi mengenai program uji coba perangkat mobile Departemen Pertahanan.
Menurut informasi dari Electronista, program tersebut akan menghadirkan 650 ribu perangkat iOS dari Apple untuk mengganti telefon BlackBerry lama milik mereka. Kabarnya akan memesan sekira 210 ribu iPhone, 200 ribu iPod, 120 ribu iPad, dan 100 ribu iPad mini, untuk menggantikan 470 ribu perangkat BlackBerry yang sedang digunakan.
Seluruh perangkat yang dipesan oleh Pentagon, rencananya akan dibagi setengahnya pada kantor-kantor cabangnya di seluruh dunia. Sebelumnya Pentagon juga tidak dapat memberi platform BlackBerry 10 pemeriksaan secara menyeluruh, karena mereka telah menguji perangkat dari Android dan iOS yang dimenangkan oleh Apple.
Dikutip dari Mashable, Kamis (21/3/2013), kabar lain menyebutkan, perusahaan keamanan dari Inggris juga menolak kehadiran BlacBerry Z10 yang menggunakan sistem operasi BlackBerry 10. Penolakan tersebut dikarenakan pihak Inggris merasa perangkat Z10 tidak memiliki standar keamanan yang cukup di negaranya.
Disinggung mengenai kabar penolakan tersebut, pihak BlackBerry sendiri secara tegas membantahnya. Bahkan CEO dari BlackBerry, Thorsten Heins, mulai memanaskan persaingan dengan mengungkapkan bahwa platform mobile dari Apple saat ini tak mampu berinovasi dengan cepat.
Sumber: okezone.com