Berbagai spekulasi liar muncul terkait hadirnya seorang wanita berinisial R yang mengaku sebagai pelapor atas penggerebekan Raffi Ahmad dan kawan-kawan.
Wanita yang pernah bekerja di salah satu infotainment itu diduga mendapat hadiah mobil, karena melakukan hal yang disinyalir untuk membela Yuni Shara itu.
"Tidak bener, R tulus memberikan info yang sebenarnya berdasarkan hati nurani. Memang selama ini tuduhan ke YN, padahal R yang menginfo adanya penyalahgunaan narkotika," bantah Priyagus Widodo selaku kuasa hukum R, saat dihubungi wartawan (26/2).
Belakangan, Yuni Shara disudutkan pemberitaan yang menyebut dirinya sebagai pelapor penggerebakan di rumah Raffi. Namun R, tiba-tiba muncul di mana dalam keterangannya mengaku tidak ada sangkut pautnya dengan Yuni.
Priyagus juga menegaskan bahwa kliennya menggelar konferensi pers bukan karena urusan materi. Namun karena melihat ada yang tidak benar dengan pemberitaan yang menyudutkan Yuni Shara. "Naluri wanita dia merasa ada yang tidak benar," tegasnya.
Sebelumnya Priyagus juga mengungkapkan, kalau kliennya mendapat informasi tentang pesta Raffi dan kawan-kawan dari artis berinisial N, yang hingga kini tidak diketahui.
"R sendiri mendapat informasi dari artis berinisial N. Tapi ternyata informasinya A1 atau benar. Sampai diminta suruh menunjukan rumahnya dimana," ungkap Priyagus sebelumnya, Senin (25/2).
Sumber: kapanlagi.com