Ayo Lihat Theme Park Di Seluruh dunia ! - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Ayo Lihat Theme Park Di Seluruh dunia !

Theme Park beraneka jenis banyak bertebaran di seluruh dunia. Tapi tahukah Anda, ada 5 theme park paling lucu sedunia yang cocok untuk liburan anak-anak.


Menikmati keseruan dan bermain-main di theme park atau taman hiburan sepertinya jadi impian anak-anak sedunia. Apalagi, kalau theme park yang Anda kunjungi adalah yang terlucu di dunia.



1. Angry Birds Land Sarkanniemi, Finlandia


Siapa tak kenal dengan permainan Angry Birds, game asal Finlandia, buatan Rovio Mobile? Finlandia, nyatanya telah mewujudkan kehidupan nyata Angry Birds dalam Angry Birds Land Sarkanniemi, taman hiburan yang seluruhnya bertema Angry Birds.
Taman Angry Birds ini berada di Tampere ini berhasil mendapatkan tempat di hati wisatawan. Wahana dan suasana akan membawa traveler masuk ke dalam dunia burung pemarah ini. Lucunya, semua wahana yang di taman Angry Birds ini dibuat benar-benar mirip seperti game aslinya. Sampai-sampai seluruh area,seperti restoran dan toilet yang ada di taman hiburan ini dipenuhi dengan gambar-gambar Angry Birds.


Melansir situs resmi Sarkanniemi, Kamis (14/6/2012), wisatawan bisa mengikuti Angry Birds Seikkailurata. Anak-anak bisa turut serta mencari telur Angry Bird yang disembunyikan babi hijau. Terowongan, tangga, dan papan seluncur menjadi arena petualangan yang menyenangkan bagi anak-anak.


Serunya lagi, di Sarkanniemi juga menyediakan dua layar sentuh yang sangat besar untuk bermain Angry Birds. Wow!


2. Everland, Korea Selatan


Taman hiburan di Kota Yongin, Gyeonggi-do, Korsel ini terbagi ke dalam 5 tema yang berbeda, yaitu Global Fair, Zoo Topia, European Adventure, Magic Land, dan American Adventure. Kelima tema ini pun menawarkan keunikannya masing-masing.
Melirik situs Visit Korea, Kamis (14/6/2012), saat berada di wilayah Global Fair, wisatawan bisa menemukan restoran dan toko-toko yang menjual berbagai souvenir. Bagi Anda yang membawa si kecil, Zoo Topia bisa menjadi pilihan yang pas. Di Zoo Topia anak-anak bisa bertemu dengan hewan-hewan, seperti beruang kutub, singa laut, harimau, dan primata di taman ini. Serunya, Anda bisa mengelilingi Zoo Topia dengan menunggangi kuda poni yang lucu-lucu.


Jangan berhenti di Zoo Topia! Langkahkan kaki Anda ke European Adventure untuk menembaki hantu di Mystery Mansion sambil mencoba T Ekspress, roller coaster pertama di Korea yang dibuat dari kayu. Selanjutnya, Anda bisa merasakan berbagai macam keajaiban di Magic Land, dan menutup petualangan di American Adventure.




3. Disneyland, Amerika Serikat


Disneyland Park di Anaheim ini juga menjadi taman hiburan terbaik bagi anak-anak di California. Masuk ke dalam dunia Disney mungkin menjadi
kebahagiaan yang tak akan terlupakan untuk anak-anak. Bahkan bukan hanya untuk anak-anak tapi juga orang dewasa.


Mengutip situs resmi Disneyland, Kamis (14/6/2012), di dalam Disneyland juga terdapat Disney California Adventure. Di taman hiburan ini Anda dan keluarga akan menemukan beragam wahana permainan yang seru. Bukan hanya anak-anak yang merasakan kesenangan saat berada di taman ini, tapi seluruh pengunjung baik muda ataupun tua pasti betah berlama-lama di dalamnya.
Namun, itu hanya awal yang menyenangkan! Nikmati atraksi yang menampilkan karakter Disney. Menari dan bernyanyi bersama Mickey Mouse dan Disney family adalah sesuatu yang paling ditunggu-tunggu oleh pelancong.


Serunya lagi, Anda bisa mengajak si kecil menikmati keseruan dalam wahana Cars Land. Selain bertemu tokoh Cars, seperti Lightning McQueen, Mater, dan tokoh lainnya, anak-anak juga akan berlibur ala Cars.


Tidak ada yang tidak mungkin di Disneyland. Semua yang awalnya hanya sebuah khayalan dan kehidupan di televisi, saat memasuki Disneyland berubah menjadi nyata.


4. Legoland, Denmark


Legoland yang berada di Billund, Denmark merupakan taman hiburan bertema lego yang pertama kali. Lucunya, arsitektur di taman hiburan ini benar-benar terlihat dan berbentuk lego. Tidak hanya bentuk, warna-warni bangunan di Legoland menambah suasananya semakin ceria.


Mengutip situs resmi Legoland, Kamis (14/6/2012), taman hiburan ini juga dibagi menjadi sembilan dunia yang berbeda, yaitu Duplo Land, Imagination Zone, Legoredo Town, Adventure Land, Miniland, Pirate Land, Lego City, Knights Kingdom, dan Viking Land. Taman hiburan ini juga menjadi wisata keluarga yang berbeda.


Suasana lego sudah terlihat sejak Anda memasuki Legoland. Saat memasuki Legoland, Anda akan disambut dengan gerbang utama yang tersusun dari lego-lego. Begitu tiba di dalam, Anda bisa langsung bermain bersama anak di wahana-wahana seru.
Wahana permainan di Legoland diperuntukan bagi anak-anak bisa menikmati berbagai wahana yang berbentuk dari lego. Seperti misalnya, mobil-mobilan dengan lintasan berbentuk lego, kereta mini dengan lintasan mirip roaller coaster yang juga berbetuk lego. Karena bentuknya yang unik dan aneh, membuat jantung berdegup lebih kencang.


Tidak hanya itu, taman ini juga dilengkapi dengan toko-toko yang menjual produk Lego. Bukan hanya di Denmark, Legoland juga terdapat di beberapa negara, yaitu Inggris, Jerman, Amerika Serikat, dan akan hadir di Malaysia. Taman ini memang cocok untuk dikunjungi seluruh keluarga, terutama di hari libur.


5. Sesame Place, Amerika Serikat


Sesame Place di Pennsylvania, Amerika Serikat ini memiliki daya tarik bagi anak-anak melalui desain interiornya yang unik. Berbagai wahana seru dibuat dengan memberikan sentuhan Elmo, Cookie Monster, Bert, Ernie, dan tokoh Sesame Street lainnya.


Melansir situs Sesame Place, Kamis (14/6/2012), wahana permainan di Sesame Place terbagi menjadi dua bagian, yaitu Dry fun dan Wet Fun. Dalam zona Dry Fun, wisatawan diajak menikmati permainan seru seperti Big Bird's Balloon Race, Big Bird's Court, Cookie Mountain, Elmo's World, Ernies's Bed Bounce, dan masih banyak lainnya. Untuk zona Wet Fun, wisatawan bisa berbasah-basahan ria di Bert & Ernie's Slip & Slide, Big Bird's Rambling River, The Count's Splash Castle, Ernie's Waterworks, Sky Splash, dan wahana air lainnya yang tidak kalah seru.
Meskipun, terkesan lucu beberapa wahana yang ada di Sesame Place juga bisa memacu adrenalin Anda. Dari semua permainan yang ada di taman hiburan ini sangat bersahabat dengan anak-anak. Sebagai kenang-kenangan, mereka bisa berpose dan mengabadikan momen bersama Elmo dan kawan-kawan di 1-2-3 Smile With Me!


6. Parc Asterix, Prancis


Anak kecil mana yang belum tahu Asterix, si pemberani dari Desa Galia yang berani melawan Romawi bersama temannya yang gemuk, Obelix. Bayangkan kalau anak-anak bisa bermain ke taman hiburan bertema Asterix.


Parc Asterix di Paris, Prancis terlihat unik dan lucu melalui arsitektur bangunannya yang unik dan campuran beberapa gaya dari daerah. Tidak hanya itu, anak-anak juga bisa bertemu dengan si pemberani Asterix. Wah!


Tidak jauh berbeda dengan taman hiburan lainnya, Parc Asterix juga memiliki bermacam-macam wahana seru. Dimana tawa, canda, dan teriakan anak-anak serta wisatawan lainnya akan terdengar sepanjang hari. Melansir situs resmi Parc Asterix, Kamis (14/6/2012), taman hiburan ini terbagi menjadi 6 tema yang berbeda, yaitu Egypt, The Roman Empire, Welcome to Gaul, The Vikings, Ancient Greece, dan Travel Through Time.
Egypt merupakan tema baru yang dibuat berdasarkan salah satu kisah Asterix dan Cleopatra. Di sini anak-anak bisa mencoba menaiki SOS Numerobis, roller coaster khusus anak-anak atau untuk orang dewasa bisa mencoba Oziris, coaster yang jauh lebih menantang. Sedangkan The Roman Empire, Anda bisa mengajak sang buah hati bertualang di zaman Romawi. Di sini Anda bisa mencoba menyeberangi jeram dan empat wahana seru lainnya.


Belum selesai di Romawi, petualangan Anda bersama si kecil tetap berlanjut hingga mencapai Travel Through Time. Belum seru kalau tidak basah-basahan, Anda bisa mengajak si kecil bermain Le Grand Splatch atau bertemu keluarga Asterix di Welcome to Gaul. Lihatlah Les Chevaux du Roy, komedi putar ala dunia Asterix dan mobil Asterix yang bernama National 7 siap mengajak Anda dan keluarga menjelajah waktu di Travel Through Time.


Sumber : detik.com