Xbox Generasi Selanjutnya Hilangkan Disc Drive? - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Xbox Generasi Selanjutnya Hilangkan Disc Drive?



Konsol game populer buatan Microsoft, Xbox, kemungkinan akan menghilangkan media disc pada produk generasi selanjutnya. Menurut laporan dari majalah MCV, Xbox 720 yang diproyeksikan menggantikan Xbox 360 akan menggunakan Interchangeable Solid-state Storage (SSD).




Sayangnya, pihak Microsoft sendiri tidak membenarkan ataupun membantah kabar tersebut. "Kami selalu berpikir tentang apa yang selanjutnya ada di platform kami. Di luar itu, kami tidak mau berkomentar soal rumor maupun spekulasi," ujar Microsoft seperti dikutip dari Techradar, Senin (12/3).


Menghilangkan media fisik memang merupakan langkah paling masuk akal untuk sebuah konsol masa depan. Perkembangan media digital belakangan ini merupakan landasan yang kuat terlebih dengan semakin canggihnya koneksi internet.


Xbox 720 nantinya akan bersaing langsung dengan konsol buatan Sony, Playstation 4. Jika melirik pada siklus 10 tahunan sebuah konsol game, maka kemungkinan Xbox 720 baru akan rilis pada 2015.


Sumber: id.berita.yahoo.com