Mobil Murah Daihatsu Kolaborasi dengan Toyota - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Mobil Murah Daihatsu Kolaborasi dengan Toyota

Daihatsu sepertinya memang pabrikan yang paling siap untuk menghadirkan mobil murah di tanah air. Nah, kabarnya, Daihatsu kembali akan melakukan kolaborasi dengan Toyota dalam mengembangkan mobil murah ini.

"Ya, memang ada upaya ke arah sana (kolaborasi dengan Toyota), hanya saja karena regulasi dari pemerintah pun belum jelas, jadi rencana ini masih mentah, masih belum matang," ujar Rio Sanggau, Head Domestic Marketing Division PT Astra Daihatsu Motor.

Rio mengungkapkan lebih lanjut, kalau mobil murah Daihatsu-Toyota ini akan berjenis mobil keluarga, dengan perkiraan 5 tempat duduk. Sedangkan mesinnya, berkapasitas antara 1.000cc sampai 1.200cc.

Ia pun mengatakan, pengembangan mobil murah ini bisa mengadopsi dari Daihatsu A-Concept ataupun tidak. "Hanya saja, kita sih maunya yang benar-benar platform baru, agar bisa menyesuaikan dengan harga jualnya nanti tidak kemahalan," jelas Rio.

Berarti, ini merupakan kolaborasi yang ketiga antara dua pabrikan Jepang di Indonesia, setelah Avanza-Xenia, juga Rush-Terios. Daihatsu mengatakan, mobil ini akan menyasar segmen masyarakat yang ingin beralih dari sepeda motor dan angkutan umum
Seperti Avanza dan Xenia, mobil murah hasil kolaborasi Toyota dan Daihatsu kali ini namanya Toyota Agya dan Daihatsu Alya. Keduanya adalah mobil murah yang rencananya akan diluncurkan pada akhir tahun ini.

Masih menurut narasumber tersebut, secara dimensi mirip dengan Toyota Etios. Tetapi secara tampilan detail berbeda. “Terlihat lebih bagus dari Etios. Desainnya memang dibuat khusus untuk di Indonesia. Sepertinya sih bakal disukai di sini,” ungkapnya lagi. Rencananya kedua mobil ini akan di-launching pada bulan Desember tahun ini.

Gril depan lebih sporti dengan lubang hawa besar di bagain bawah bumper. Di kiri-kananya ada fog lamp. Lampu depan model meruncing ke belakang, depannya menyatu dengan gril. Sedang bagian belakang, tail lamp tidak tinggi memanjang tapi agak kotak. Dengan bulatan besar dan kecil di dalamnya untuk lampu mundur dan sein.
Rencananya mobil ber-genre city car yang dibuat oleh pabrikan Daihatsu ini akan dipajang pada pagelaran Indonesia International Motor Show (IIMS) pada September nanti. Bermesin 1.000 cc, berkapasitas 4+1 penumpang.

Kedua mobil ini dibuat berdasarkan program pemerintah tentang Low Cost Green Car (LCGC). Setiap pabrikan yang membuat mobil bertema itu akan mendapat insentif khusus. Sehingga harga bisa murah dan terjangkau. “Segmennya buat pemilik sepeda motor yang pengin pindah ke mobil, terutama buat merek Alya,” terang narasumber lagi.

Sama seperti Avanza dan Xenia, Agya dan Alya juga ada perbedaan. Produk Toyota harganya lebih mahal, kisaran Rp 100 juta, sedang Daihatsu Rp 70-90 juta. Perbedaan lebih pada fitur dan aksesori. Uniknya logo bagian depan Agya wujudnya seperti burung. Katanya sih mirip burung Garuda.

Dari sudut bahasa, Agya sendiri berarti gadis cantik yang stylish, segar dan dinamis. Sedang Alya berasal dari bahasa Arab yang berarti mulia.

Saat dikonfirmasi, pihak Toyota maupun Daihatsu sama-sama tidak mau berkomentar banyak. Amelia Tjandra selaku Marketing Director PT Astra Daihatsu Motor hanya berkata, “Tunggu ya, pada waktunya akan saya kasih tahu.”

Sedang Rouli Sijabat, PR Manager PT Toyota Astra Motor menjawab, “Memang akan ada produk baru pada saat IIMS dan akhir tahun, tetapi tidak ada yang menggunakan mesin kecil,” elaknya. Apa khusus Agya akan menggunakan mesin 1.200 cc? Bisa jadi. Karena seperti Avanza dan Xenia lagi, Avanza ada yang 1.500 cc sedang Xenia hanya 1.300 cc.

Pihak pabrikan belum berani terbuka lantaran menunggu detail peraturan pemerintah tentang LCGC. Karena sampai saat ini masih belum lengkap. Tetapi menurut sumber lagi, peraturan itu akan beres September ini. Jadi ada kemungkinan keduanya muncul akhir tahun nanti.