Besok Ada Pasar Malam di Dekat Monas, Arus Lalu Lintas Dialihkan - IniKabarKu.com

Breaking


PERKEMBANGAN VIRUS CORONA

Berita Selengkapnya

Bersama Lawan Covid-19

Besok Ada Pasar Malam di Dekat Monas, Arus Lalu Lintas Dialihkan


Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar Kaki Lima Night Market atau Pasar Malam Kaki Lima di Jalan Medan Merdeka Selatan hingga bundaran air mancur Bank Indonesia, Jalan MH Thamrin, Sabtu (5/10/2013) malam. Dinas Perhubungan DKI akan mengalihkan arus lalu lintas di kawasan tersebut.


Kepala Dishub Udar Pristono menjelaskan, jalur lambat Jalan Merdeka Selatan akan ditutup sebagian sejak pukul 11.00 WIB. Penutupan sebagian jalan itu dilakukan agar para pedagang bisa mempersiapkan tenda-tenda serta hal pendukung lain. 

"Mulai ditutup total itu sekitar pukul 15.00 sampai pukul 23.00. Pukul 01.00 (Minggu) baru dibuka lagi," ujarnya kepada wartawan di Balaikota Jakarta Pusat, Jumat (4/10/2013).

Saat kedua jalan tersebut ditutup, kendaraan umum atau pribadi dialihkan melalui Jalan M Ridwan Rais-Jalan Medan Merdeka Timur-Jalan Medan Merdeka Utara, dan jalan lain. 

Pristono mengatakan, kecuali pada koridor II, semua koridor bus transjakarta beroperasi normal mulai pukul 05.00 hingga 23.00. Adapun rute koridor II (Pulogadung-Harmoni) akan diubah mulai pukul 15.00 hingga 24.00. 

"Dari shelter Harmoni akan melewati Pasar Baru-Pejambon-Kwitang-Pulogadung. Tidak melewati shelter Monas, Balaikota, dan Gambir II," ujar Pristono.

Bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke pasar malam tersebut, Pemprov DKI telah menyediakan lokasi parkir roda dua dan empat di lapangan parkir IRTI Monas, Jalan Silang Medan Merdeka Barat, Jalan Silang Medan Merdeka Timur Daya, serta area parkir Stasiun Gambir. Pristono mengimbau para pengguna jalan dapat menyesuaikan pengaturan lalu lintas yang ditetapkan serta mematuhi rambu dan petunjuk petugas di lapangan.

Sebanyak 450 pedagang yang terdiri atas 100 pedagang kuliner dan 350 pedagang non-kuliner akan meramaikan acara pasar malam besok. Penyelenggara juga menyediakan tiga panggung yang menyajikan pertunjukan musik serta tari-tarian tradisional.

Sumber: kompas.com